Workshop dan Sosialisasi PDDikti

Perjalanan dinas kali ini saya ditugaskan untuk mengikuti Workshop dan Sosialisasi PDDIKTI (Pangkalan Data Pendidikan Tinggi) bertempat di Hotel Atlet Century Jakarta (tempatnya dekat Gelora Bung Karno) pada tanggal : 2 – 4 Juni 2016. Saya berangkat berdua bersama seorang teman yaitu Bapak Sukma Winarya. Kami berangkat dari Bali naik Garuda Indonesia dan tiba di Jakarta lalu naik bus Damri saja dan turut beberapa ratus meter dari lokasi kami meningap di Harris fX Sudirman (200 meter dari lokasi workshop).

Sore harinya kami ke lokasi acara untuk mengikuti pembukaan, sementara acara utama workshop dan sosialisasi dilaksanakan keesokan harinya. Acara bisa kami ikuti dengan baik dan lancar, karena memang sebagian besar proses yang dijelaskan khususnya terkait pelaporan PDDIKTI sudah kami lakukan dengan baik di STP Nusa Dua Bali.

Oya, hotel tempat kami menginap ini cukup mahal, yaitu sekitar 1,3 juta sehingga kami harus menambah sedikit karena melewati batas maksimal harga hotel yang berhak kami terima untuk PNS golongan III. Fasilitas hotel sebenarnya biasa saja, bahkan tidak terlalu luas, tapi harga hotel yang cukup mahal mungkin karena lokasinya yang di tengah (atas) mall fX Sudirman. Dua malam di Jakarta, keesokan harinya kami kembali ke Bali dengan Garuda Indonesia dan tiba dengan selamat.

Oya, ini pertama kalinya saya mengikuti kegiatan terkait dengan PDDIKTI, karena sebelumnya urusan PDDIKTI biasanya ditangani oleh teman saya di Kasubbag yang lain. Mungkin di waktu yang akan datang saya akan ditugaskan lagi karena kini saya ditugaskan menangani PDDIKTI di STP Nusa Dua Bali.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *